Membagikan Produk dan Layanan dengan Katalog di WhatsApp Business

Di pelajaran ini, Anda akan mengetahui cara membuat dan mengupdate katalog di WhatsApp Business sehingga Anda dapat membagikannya dengan mudah kepada pelanggan melalui pengiriman pesan. Pelajaran ini mempersiapkan Anda untuk:…

Menyiapkan Katalog di WhatsApp Business

Di pelajaran ini, Anda akan mengetahui cara membuat dan mengupdate katalog di WhatsApp Business sehingga Anda dapat membagikannya dengan mudah kepada pelanggan melalui pengiriman pesan.

Pelajaran ini mempersiapkan Anda untuk:

Membuat etalase seluler dengan katalog

Dengan WhatsApp Business, Anda bisa membuat katalog yang berfungsi sebagai etalase seluler untuk menampilkan produk atau layanan. Katalog dapat meningkatkan efisiensi transaksi pelanggan dan membagikan produk Anda.

Menerapkan katalog di WhatsApp Business

Kalau bisnis Anda menggunakan WhatsApp Business sebagai kanal interaksi utama dengan pelanggan, tetapi ingin mengurangi waktu yang diperlukan untuk membuat rekomendasi produk. Katalog bisa membantu pelanggan mendapatkan pengalaman visual yang lebih baik saat menelusuri produk dan layanan bisnis Anda. Ikuti cara berikut untuk menyertakan katalog di WhatsApp Business.

Mengelola katalog Anda

Katalog membantu pelanggan menelusuri produk atau layanan dan mengelola semuanya ke dalam satu ruang. Selain itu, katalog memungkinkan setiap pelanggan memiliki pengalaman yang dipersonalisasi dan membagikan apa yang penting bagi mereka. Orang bisa melihat katalog dari profil bisnis Anda atau langsung dari chat. 

Buat dan perbarui

Tambahkan item baru ke katalog atau perbarui katalog hanya dalam beberapa langkah:

  1. Ketuk tiga titik di sudut kanan atas.
  2. Ketuk Pengaturan, lalu fitur Bisnis dan Katalog.
  3. Ketuk + Tambahkan produk baru atau pilih produk yang sudah ada untuk mengeditnya.
  4. Tambahkan informasi tentang setiap produk atau layanan, seperti nama, harga, deskripsi, dan tautan situs web.  
  5. Tambahkan gambar. Pilih gambar dari galeri ponsel Anda atau ambil foto dengan kamera Anda.
  6. Ketuk Simpan.

Anda bisa membuat katalog yang menampilkan semua produk dan layanan bisnis. Pastikan Anda mengupdatenya secara rutin guna memastikan katalog tersebut menampilkan ketersediaan stok secara akurat. 

Bagikan

Bagikan seluruh katalog Anda atau item individu kepada pelanggan di Facebook, Instagram, WhatsApp atau di mana pun. Untuk melakukannya, salin tautan pendek untuk katalog atau item dan bagikan dengan cara yang Anda suka.

  1. Ketuk tiga titik di sudut kanan atas.
  2. Buka fitur Bisnis.
  3. Ketuk Katalog.
  4. Ketuk Bagikan tautan.
  5. Pilih cara Anda ingin membagikan tautan pendek.

Anda bisa dengan cepat menyesuaikan rekomendasi produknya untuk pelanggan. Chat dengan orang-orang untuk mengajukan pertanyaan tentang kebutuhan dan preferensi mereka lalu menemukan solusi yang sesuai di katalog. 

Terapkan praktik terbaik katalog

Berikut adalah beberapa tips penting yang bisa dipertimbangkan untuk mengelola katalog Anda:

Selalu perbarui katalog Anda

Orang yang melihat item di katalog akan memiliki pengalaman yang lebih baik jika item tersebut tersedia serta menampilkan harga dan informasi yang akurat.

Sertakan judul dan deskripsi yang relevan dan akurat

Judul dan deskripsi item ditampilkan kepada pelanggan dan memberi kesan. Pastikan untuk menyertakan detail penting, hindari menggunakan terlalu banyak kata kunci, dan koreksi untuk akurasi ejaan dan tata bahasa.

Gunakan gambar berkualitas tinggi untuk produk Anda

Untuk memamerkan item, gunakan gambar beresolusi tinggi yang minimal berukuran 500 x 500 piksel dan menggambarkan item secara akurat.

Kesimpulan

Katalog di WhatsApp Business merupakan fitur penting yang membantu bisnis menampilkan produk dan layanan secara profesional, terstruktur, dan mudah diakses langsung dari chat maupun profil bisnis. Dengan katalog yang dikelola dengan baik—mulai dari informasi yang akurat, pembaruan rutin, hingga penggunaan gambar berkualitas—bisnis dapat meningkatkan pengalaman pelanggan, mempercepat proses rekomendasi dan transaksi, serta memperluas jangkauan promosi melalui berbagai platform Meta.